Sabtu, 18 April 2020

WORKSHOP YOUNG SOUTHEAST ASIAN LEADERS INITIATIVE

YOUNG SOUTHEAST ASIAN LEADERS INITIATIVE

         Kedutaan Kuala Lumpur bekerja sama dengan TechSoup akan menyelenggarakan YSEALI Regional on Good Governance and Civil Society di Kuala Lumpur, Malaysia pada tanggal 19-23 Oktober 2020. Workshop ini akan menghadirkan kurang lebih 100 pemimpin muda dari seluruh negara-negara ASEAN dan Timor Leste yang saat ini terlibat untuk mempengaruhi kebijakan publik atau melayani kebutuhan warga negara dengan keterbukaan dan tranparansi yang lebih besar. Jangan khawatir, seluruh akomodasi travel, penginapan dan workshopakan ditanggung oleh Kedutaan Kuala Lumpur bekerja sama dengan TechSoup. Berikut persyaratannya

PERSYARATAN
1. Anggota YSEALI (Anda bukan member? Daftar di sini
2. Usia antara 21 – 35 tahun (pada saat mendaftar dan workshop)
3. Warga negara dan sedang berada di salah satu negara berikut
a.     Brunei Darussalam
b.     Kamboja
c.     Indonesia
d.     Laos
e.     Malaysia
f.     Myanmar
g.     Filiphina
h.     Singapura
i.      Thailand
j.      Timor Leste
k.     Vietnam
   4. Memiliki minimal 1 tahun pengalaman kerja/volunteer/magang/kursus yang berhubungan dengan pemerintahan dan keterlibatan dalam masyarakat
      5. Memiliki ketertarikan terhadap isu yang berhubungan dengan pemerintahan
      6. Memiliki passion dan aktif menciptakan perubahan positif dalam komunitasnya
      7. Latar belakang professional atau pendidikan pada bidang minat berikut (spesifik negara):
8. Lancar bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan
9. Memiliki paspor yang valid berlaku sampai April 2021 (setidaknya 6 bulan validasi)

HAL-HAL YANG PERLU DIPERSIAPKAN UNTUK PENDAFTARAN
1. Rincian informasi (nama, email, rincian organisasi, informasi passport)
2. Registrasi sebagai member YSEALI
3. Statement of Purpose 1 (Pernyataan Tujuan 1): mendeskpripsikan pengalaman professional kerja anda terkait dengan pemerintahan dan keterlibatan dalam masyarakat (pekerjaan/volunteer/magang/kursus), termasuk berapa tahun kamu telah bekerja atas isu tersebut (250 kata)
4. Statement of Purpose 2 (Pernyataan Tujuan 2): mendeskripsikan opini anda tentang bagaimana partisipasi anda dalam workshop ini bisa membantu memajukan peran anda sebagai pemimpin dalam komunitas anda (250 kata)
5. Statement of Purpose 3 (Pernyataan Tujuan 3): bagaimana anda akan membagi dan mengimplementasikan apa yang telah anda dapatkan dari workshop[, kontribusi perubahan positif dan dampaknya saat anda telah kembali ke negara atau komunitas? (250 kata)
6. Video durasi 1 menit: apa yang mendorong semangat anda terkait dengan pengajaran, pembangunan dan peningkatan tata kelola pemerintahan dan masyarakat sipil

DEADLINE PENDAFTARAN DAN SUBMIT BERKAS :
JUMAT, 15 MEI 2020 JAM 23.59 WIB


TIPS SUBMIT BERKAS PENDAFTARAN
1. Pastikan anda telah memenuhi semua persyaratan
2. Mulailah mendaftar lebih awal
3. Luangkan waktumu untuk menulis dan mengembangkan Statement of Purpose
4. Berpikir kreatif tentang bagaimana anda akan memaparkan video, dan ingat durasinya hanya 1 menit!

Ingin tahu lebih lanjut ? silahkan kunjungi web resminya www.ysealigovernance.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar